POLISI KITA

Ucapan Terimakasih Dari Kapolri Idham Azis

Polreslampungtengah.net. Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis mengucapkan terimakasih setinggi-tingginya kepada TNI-POLRI atas dedikasi deberikan kepada ibu pertiwi Negara Indonesia dalam pengabdian kepada Negara, Nusa dan Bangsa, Kamis (10/12/2020)

Inilah ucapan terimakasih Kapolri Jenderal Pol. Idham Azis yang disampaikan:

Assalamualaikum wr.wb.

Kepada Yth. Bapak Wakapolri, Irwasum, Rekan-rekan PJU, Kapolda, para Senior serta Wakapolda dan para Kapolres Jajaran

Salam sehat dan bugar selalu, pada kesempatan ini ada beberapa hal yang perlu Saya sampaikan untuk kita pedomani bersama, diantaranya :

  1. Atas nama pribadi dan institusi, Saya mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan dedikasi Rekan2, yang all out untuk mengamankan jalannya pelaksanaan Pilkada serentak di 270 wilayah. Selanjutnya kita masih mengikuti tahapan penghitungan suara, pengamanan/pengawalan kotak suara sampai ke PPK serta tahapan2 lainnya sesuai dengan Renops Mantap Praja.
  2. Saya juga terus mengingatkan kepada Rekan-rekan agar kita tetap menjadi motor penggerak bersama TNI dalam penanganan pandemi Covid19 serta Pemulihan Ekonomi Nasional. Dan saat ini Vaksin Covid-19 sudah tiba di Indonesia, diperlukan pengamanan/pengawalan dalam pelaksanaan pendistribusiannya sampai ke daerah-daerah tujuan. Salus Populi Suprema Lex Esto yang kita jadikan pedoman dalam pelaksanaan tugas.
  3. Saya juga berharap Rekan-rekan mulai sekarang menyiapkan Renops Lilin, jelang pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, ditengah penanganan Pandemi Covid dan pengamanan tahapan pilkada.
  4. Saat ini Indonesia sedang dilanda musim pancaroba, diikuti dengan terjadinya bencana alam di beberapa wilayah seperti banjir, tanah longsor, erupsi gunung berapi, angin puting beliung, dan sebagainya. Saya berharap ini juga menjadi skala prioritas kita untuk kita lakukan antisipasi dan pengamanannya.
  5. Saya juga berharap kepada rekan-rekan, untuk meningkatkan pengamanan Mako, Asrama serta keamanan pribadi anggota (Buddy System) dari potensi ancaman serangan kelompok terorisme, kelompok anarkis, dan lain-lain, yang memang sengaja ditujukan kepada Polri.

Demikianlah beberapa arahan Saya, semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Besar, senantiasa meridhoi tugas pengabdian kita kepada Masyarakat, Bangsa dan Negara.

Tak lupa Salam Hormat saya kepada seluruh anggota dan keluarga.

Bravo POLRI, Ucap Idham.

Itulah ucapan Kapolri yang disampaikan kepada seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia. (Oechox’s)