POLISI KITA

Polres Lampung Tengah Laksanakan Apel Gabungan Kesiapan Pengamanan Malam Pergantian Tahun 2022

Polreslampungtengah.net. Mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Oni Prasteya, S.IK, AKP Dennis Arya Putra, SH, S.IK memimpin apel gabungan dalam rangka Pengamanan Pergantian tahun 2022 di Tugu Pepadun Gunung Sugih Lampung Tengah, Jum,at (31/11/2021)sekira pukul 20.00 WIB.

Hadir dalam giat tersebut Kapolres Lampung Tengah AKBP Oni Prasetya, S.Ik, Wakapolres Lampung Tengah, Kompol Hendra Gunawan, SH, S.IK,MM, PJU Polres Lampung Tengah, Danramil Gunung Sugih, Kapten Inf. Santoso, Danramil Terbanggi Besar Kapten Inf. Gunawan, Perwakilan Dinas Perhubungan Kab. Lampung Tengah, Desrio Arif Y, MT, Perwakilan Pol PP Kab. Lampung Tengah Prawito, SE.MM

Apel gabungan kesiapan pengamanan malam tahun baru ini diikuti oleh TNI 24 personil, Polri 78 personil,Brimob 7 personil, Sat Pol PP 43 personil, BPPD dan Damkar 15 personil serta 67 Personil Polres maupun Polsek jajaran melaksanakan Pengamanan Gereja yang melaksanakan giat Misa di tahun Baru.

Dalam arahanya Kabag Ops AKP Dennis menyampaikan sesuai dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri nomor 66 tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanggulangan virus Covid-19 bahwa tugas kita melaksanakan himbauan kepada masyarakat supaya semaksimal mungkin tidak keluar rumah apabila tidak penting.

Kedepankan giat edukatif ,persuasif serta simpatik humanis kepada masyarakat. Beri pengertian kepada masyarakat bahwa saat ini masih masa pandemi Covid-19 sehingga kita berkewajiban untuk menghimbau masyarakat agar tidak mengadakan kegiatan-kegiatan yang menyebabkan kerumunan.

‘’Laksanakan pengamanan dengan penuh rasa tanggung jawab dan tetap jaga keselamatan diri dengan protok0l kesehatan’’kata Dennis

Untuk memastikan malam pergantian tahun ini dalam keadaan aman dan terkendali, Polres Lampung Tengah bersama Instansi terkait melasanakan Patroli skala besar ke 4 titik lokasi yaitu , Kel. Gunung Sugih, Kel. Komering Agung, Kel. Bandar Jaya dan Kampung Wates dengan memberikan himbauan kepada masyarakat supaya kembali ke rumah masing-masing dan tidak ada yang kumpul-kumpul sehingga dapat memicu kerumunan.’’tambahnya

Mari bersama-sama kita saling menjaga, saling mengingatkan karena virus Corona masih Mengintai disekitar kita,jangan disepelekan tetap dirumah saja jauhi kerumunan dan tetap patuhi protokol kesehatan.’’demikian pungkasnya (Humas LT)