POLISI KITA

Kembali Rayon C Bhabinkantibmas di Periksa Ranmor dan Senpi Dinasnya Polres Lampung Tengah

Tribratanews.polri.go.id. Lampung Tengah, Mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma, S.Ik, M.Si Kasat Binmas AKP Sumarno melakukan pemeriksaan dan pengecekan senpi dan kendaraan dinas R2 Bhabinkantibmas Rayon C di lapangan Polres Lampung Tengah Pada Kamis (13/02/2020), sekira jam 09.30 WIB.

Kegiatan ini di Hadiri oleh Kasubagminpers Polres Lamteng  AKP Dirhamsyah, Sebagai Pengemban Fungsi Personil yang mendata Personil, Kasubag Log AKP Zulkifli, SE sebagai pengemban Fungsi Logistik yang mendata Kendaran dan Senpi Dinas serta Kasi Propam Ipda Hairil Rizal, SH Kasi Propam sebagai Gatiplin. Dan Rayon C meliputi Polsek Seputih Raman, Polsek Seputih Banyak, Polsek Seputih Surabaya, Polsek Punggur dan Polsek Rumbia.

Pelaksanaan Giat apel Bhabinkamtibmas Rayon C jajaran Polres Lampung Tengah dalam rangka pengecekan personil Bhabinkantibmas mengenai kelengkapan surat, sikap tampang dan kerapian personil dan Pengecekan kendaraan dinas Bhabinkamtibmas serta pengecekan kartu senpi .

Dalam sambutanya agar setiap bhabinkamtibmas selalu merawat kendaraan yang dipinjam pakaikan kepada personil Bhabinkantibmas juga melengkapi surat – surat kendaraannya, Untuk Pemegang Senpi Dinas agar melengkapi kartu senpi bagi personil Bhabinkamtibmas.

Dari sambutan tersebut agar Turut mendukung dan memahami program Zona integritas yang Sedang di canangkan oleh Polres Lampung Tengah dengan meningkatkan tugas pokok sebagai anggota Bhabinkamtibmas dengan penuh rasa tanggung jawab dengan keiklasan, tuturnya  (*)